Agar Pengaturan Penyimpanan Default Download Menjadi eksternal - Pada umumnya ketika kita selesai mendownload sebuah file, lagu, gambar, dokumen dan lain sebagainya di HP android selalu tersimpan di memory internal bawaan HP. Hal ini dikarenakan pengaturan default dari hp itu sendiri karena media penyimpanan otomatis semua aplikasi di android rata-rata adalah di memeory internal, jadi apabila anda ingin membuat agar media penyimpanan secara otomatis dialihkan ke memory micro sd tentu kita harus mengubahnya secara manual dipengaturan aplikasi tersebut.
Sesuai dengan posting kami tersebut bahwa cara mengubah hasil download tersimpan di memory eksternal secara otomatis, maka pada kali ini kami akan membahasa tentang hal itu.
Cara Mengubah Pengaturan Penyimpanan Otomatis Download File tersimpan di memory eksternal / micro sd :
Hal pertama anda harus mengecek apakah kartu memory eksternal anda sudah terdeteksi oleh hp anda apa belum dengan cara masuk ke menu pengaturan HP android anda :
Masuk ke menu Setting / Pengaturan > pilih Storage / Penyimpanan > Pastikan ada tulisan seperti gambar dibawah ini.
Cara agar Hasil Download Tersimpan di memory eksternal menggunakan aplikasi tanpa root :
- Advanced Download Manager yang bisa anda dapatkan secara gratis di Google Play Store.
- Instal Aplikasinya di Play Store.
- Buka Aplikasinya masuk pada menu setting.
- Masuk pada menu Pengaturan.
- Masuk pada Unduhan.
- Masuk pada Folder File Unduhan.
- Klik pada icon folder.
- Pilh folder yang akan dijadikan tempat untuk menyimpan hasil download. dan yang terakhir klik OK
Cara agar Hasil Download Tersimpan di memory Eksternal Tanpa menggunakan aplikasi tanpa root :
Misalnya pada aplikasi bawaan HP android anda : Masuk aplikasi browser anda, kemudian silahkan anda klik pengaturan dan cari menu download di situ kemudian ganti menjadi memory eksternal.
Setting manual di aplikasi UC Browser : silahkan msuk dulu ke aplikasi UC Browser, kemudian silahkan anda klik bagian pengaturannya (klik logo strip tiga dibagian tengah bawah), kemudian klik pengaturan (logo gerigi di sisi kiri bawah), klik download setting, silahkan anda ganti pada bagian default path menjadi folder memory eksternal.
Itulah sedikit tips dari kami semoga apa yang kami nbagikan ini bermanfaat untuk anda dan bisa menjadi referensi anda dalam menggunakan HP android.
Ketika anda mengunduh sebuah file baik itu video maupun mp3, maka file tersebut langsung akan tersimpan pada folder yang anda pilih pada memori eksternal handphone anda, Aplikasi ini (ADM) Advanced Download Manager, Hanya akan berjalan pada Android dengan OS 4.0 keatas. dan untuk versi lainnya, Tunggu postingan kami selanjutnya.